NEWS : Artikel bagus di sini

Jumat, 21 September 2012

Shoot 'Em Up [Download FULL]


Shoot ‘Em Up bukan sekedar film laga biasa. Film ini tentang peluru dan senjata api. Dan oleh karenanya, film ini adalah tentang tembak tembakan. Sekitar 80 sampai 90 % adegan disini didominasi oleh adegan tembak menembak ! Mulai dari menolong wanita melahirkan sambil tembak menembak hingga bercinta yang uh oh uh oh sambil dar der dor ! Dan disinilah kekuatan sekaligus konsep utama film ini. Film cult terhadap senjata api.
Cerita bermula ketika Smith [Olive Owen] seorang pejalan kaki pecandu wortel, yang berniat menolong wanita melahirkan, kemudian terjebak dalam sebuah adegan tembak menembak. Anak yang dilahirkan kemudian adalah yatim piatu, yang memaksa Donna Quintano [Monicca Bellucci] seorang pelacur Italia yang seksi dan eksotis untuk menyusuinya. Cerita berkembang semakin kompleks karena pada akhirnya politik dan mafia senjata api turut berperan serta dalam kasus tersebut.
Seperti sudah dikatakan diatas bahwa kekuatan dan konsep utama film adalah peluru dan tembak menembak, maka review kali ini berkisar tentang hal itu. Peluru yang bertebaran dimana mana tetapi sang jagoan yang tidak mati mati. Film ini memang mengumbar fantasi yang tidak masuk akal, tetapi ia tidak jatuh menjadi apologis seperti film Rambo di tahun 80an. Hal ini terjadi karena teknis koreografi dan spesial efek yang mampu menutupinya. Koreografi ala kungfu master yang mampu membuat John Woo iri hati diperagakan disini untuk adegan adegan menghindari peluru yang bertebaran. Sementara efek efek visual mutakhir diperagakan untuk mendramatisir laju peluru dan adegan tembak menembak tersebut sehingga tampak seperti tarian balet. Oleh karena itulah adegan adegan tembak menembak disini sangat menghibur sekaligus menegangkan.
Kekuatan lain film ini adalah karena ia disertai mengenai pengetahuan dasar senjata api. Berbeda dengan film film laga lain yang seringkali terlalu memaksakan adegan adegan tembak menembak sehingga terlihat rancu. Beberapa adegan terlihat menjelaskan mengenai pengetahuan pengetahuan dasar tersebut. Seperti saat Smith membongkar dan menyusun ulang pistol FN miliknya yang basah karena jatuh kedalam toilet, kemudian saat Smith menjelaskan fungsi masing masing bagian senjata api kepada Oliver – sang bayi yatim piatu, ataupun saat Smith memasang jebakan dengan menggunakan berbagai jenis senjata api.
Diluar tembak menembak, kekuatan kekuatan lain film ini dialog dan music scoring. Dialog dialog film ini seringkali “cerdas secara istilah jalanan”. Simak saja quote quote percakapan yang dilakukan Hertz [Paul Giamatti] mengenai senjata api dan istri di rumah, atau mengenai beda orang kuat dan orang lemah berdasarkan senjata api dan vagina. “There’s two kind of man, a though guy with a pussy in his hand or a pussy with a though gun in his hand”. Dan bukan hanya Hertz yang melakukan percakapan “cerdas secara istilah jalanan” tersebut, karena Smith dan Donna pun seringkali melakukannya. Tidak salah jika kemudian terlahir quote quote lucu pengantar adegan mereka berdua seperti “I’m a British nanny & I’m dangerous”.
Bahkan selain dialog dengan istilah istilah jalanan yang cerdas, music scoringnya sendiri juga cerdas. Kita tidak hanya sekedar mendengarkan lagu lagu cadas pembangkit adrenalin yang mengiringi suara dar der dor dimana mana. Namun juga lagu lagu cadas pembangkit adrenalin dengan lirik lirik konseptual yang berpadu harmonis bersama adegan adegan laga tersebut. Bayangkan lagu Breed-nya Nirvana mengiringi sebuah adegan wanita melahirkan diantara desingan desingan peluru yang bertebaran dimana. Dan itu hanya sebagai pembuka diawal, karena semakin lama akan semakin terdengar hentakan hentakan yang harmonis. Kita bisa mendengarkan lagu lagu cadas dari musisi sebangsa AC/DC, Motorhead, Wolfmother, Iggy Pop, Green Day, Motley Crue, dan masih banyak lagi. Tidak salah jika music scoring disini sangat cerdas, karena terdapat nama Paul Haslinger dibelakang layar, seorang penata musik untuk berbagai film film laga kelas atas.
Shoot ‘Em Up bukanlah apologis seperti Rambo yang rame rame tapi boong, karena Shoot ‘Em Up menjadikan senjata api dan peluru sebagai hiburan yang menyenangkan dalam berbagai cara yang cool. Shoot ‘Em Up juga bukanlah Wanted yang menghipnotis orang lewat visual visual efeknya, karena visual efek disini hanyalah sebuah metode visual untuk mengkomunikasikan konsep utama yang berkisar tentang peluru dan senjata api, bahkan lebih jauh lagi Shoot ‘Em Up sangat old school dalam hal pertarungan senjata api ini. Namun disinilah semua kekuatan Shoot ‘Em Up berpadu. Pertarungan senjata api yang old school dengan koreografi yang sangat kungfu master serta visual efek yang menyerupai tarian balet peluru, membuat kekerasan dalam Shoot ‘Em Up menjadi hal yang menyenangkan untuk ditonton.
Untuk semua peluru yang bertebaran dimana mana, dialog dialog jalanan yang cerdas, visual visual raw dan violence, serta iringan iringan lagu cadas, tidak salah jika film ini mendapatkan rating R dan bintang empat. Shoot ‘Em Up sangat cocok ditonton oleh semua orang yang bosan dengan kehidupan yang biasa biasa saja dan dengan berbagai hal tipikal di sekitarnya.

Director : Michael Davis
Scriptwritter : Michael Davis
Starring : Olive Owen, Monicca Bellucci, Paul Giamatti, etc
Production : New Line Cinema
Year : 2007


Download Full

Subtitle

Related Posts by Categories

0 komentar:

Posting Komentar

Share it

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More